Selasa, 22 Januari 2019

Majalah Cermin Edisi 2 Terbit


Majalah Cerita Mini (Cermin) Keluarga  Edisi 2  Tahun 2018 yang diproduksi oleh Ikatan Penyuluh Keluarga Berencana (IPeKB) Kabupaten Kulon Progo telah terbit. Majalah yang banyak menginformasikan kegiatan para Penyuluh KB dalam rangka Membangun Keluarga Sejahtera  serta artikel dan profil ini nantinya akan dibagikan pada para kader KB di 12 Kecamatan dan stakeholder terkait sebagai bahan KIE atau penambah wawasan tentang program Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK).
Menurut Pemimpin Umum Majalah Cermin Keluarga, Nurhadi Yuwono, SH, majalah cermin di Edisi 2 ini banyak bercerita tentang kegiatan Hari Ibu Ke-90 Tahun 2018 Kabupaten Kulon Progo dan HKG Kesatuan Gerak PKK KKBPK Kesehatan Tahun 2018 di mana Kabupaten Kulon Progo yang diwakili Desa Sendangsari mendapat Predikat Juara III Tingkat DIY. Selain itu tentang  pembinaan terhadap Tenaga Harian Lepas (THL) yang akan membantu pelaksanaan tugas-tugas administratif Penyuluh KB. Artikel yang diangkat dalam edisi ini tentang Devinfo dan Manfaatnya dalam Pengembangan Program KKBPK. Sementara untuk hiburan diisi dengan peristiwa unik, obrolan ringan, pantun dan puisi.
Tim redaksi yang mengumpulkan, mengolah dan menyajikan beragam berita dan hiburan terdiri dari Dra. Siti Sundari, Kasriyati, SPd, MM, Drs. Andang Muryanta, Purwanto, Dra Numah Fatkhiyati, Ir. Sudarmi, Samsudin SS, Dra. Dwi Rahayu, Dra. Suprihatin dan M Sujud Ismawan, SE. Lay out digarap oleh BS Wasita Dewi, SE, Mugiyadi dan David Kurniawan, SPd.
Bagi masyarakat yang ingin menyumbangkan tulisan ke Majalah Cermin dapat mengirim tulisan lewat email cerminkeluarga@gmail.com atau dikirim langsung ke redaksi di Balai Penyuluhan KB Kecamatan Pengasih, Temon, Sentolo atau Wates. Tulisan yang dikirim dapat berwujud berita, artikel, profil dll yang khusus untuk berita dilengkapi foto-foto pendukung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar